Informasi

Box Panel Fibox EK

23/12/2022 09:01:54

Solusi yang ideal untuk aplikasi yang memerlukan konfigurasi tunggal atau modular dengan satu atau lebih bukaan flange (sambungan baut dimana dua buah peralatan dapat dihubungkan bersama-sama), yang memungkinkan perakitan modular dari beberapa unit panel dan pengelolaan kabel yang mudah.

Exhaust Fan Ceiling Mount

22/12/2022 12:08:30

Dipasang pada bagian plafon ruangan sehingga cocok untuk diterapkan pada bangunan yang tidak mempunyai area terbuka. Udara kotor yang akan dibuang disalurkan melalui atap ruangan menuju udara bebas.

Lampu Hias

22/12/2022 08:48:59

Dewasa ini lampu tidak hanya digunakan sebagai alat penerangan saja tetapi dapat berfungsi juga sebagai aksesoris di dalam rumah, disinilah lampu hias/dekoratif berperan karena fungsinya tidak hanya sebagai alat penerangan namun juga dapat berfungsi sebagai alat dekorasi yang dapat menambah nilai estetika dan keindahan suatu ruangan. Lampu gantung kristal adalah lampu hias yang paling diminati karena dapat membuat ruangan terlihat mewah, elegan dan berkelas. Lampu hias lain yang dapat dijadikan pilihan antara lain lampu dinding (wall lamp), lampu gantung (suspended lamp), lampu meja (table lamp), lampu lantai (standing lamp).

Perbandingan Arus AC & DC

21/12/2022 12:06:24

Arus AC :

- Dapat memindahkan energi dalam jarak jauh

- Mempunyai arus yang bervariasi setiap waktu

- Mempunyai faktor daya antara 0 & 1

- Mempunyai frekuensi 50 - 60Hz

- Aliran elektronnya bergantian (maju mundur)

- Arah aliran elektronnya berasal dari magnet yang berputar di sepanjang kawat

- Mempunyai jenis arus sinusoidal, trapesium, segitiga, segiempat

Arus DC :

- Tidak dapat memindahkan energi ke jarak yang jauh karena akan kehilangan energi

- Memiliki arus yang tetap

- Mempunyai frekuensi 0

- Aliran elektronnya terus maju

- Arah aliran elektron arus DC berasal dari magnet yang stabil di sepanjang kawat

- Faktor dayanya selalu 1

- Mempunyai jenis arus yang murni dan â€‹â€‹â€‹bergetar

Jenis Jenis Current Transformer (CT)

21/12/2022 08:42:00

Current Transformer atau Trafo Arus dibagi menjadi beberapa jenis, antara lain :

Berdasarkan Jumlah Kumparan Primer :

1. Tipe Lilitan (Wound Primary) : biasanya terdiri dari tidak lebih dari 5 lilitan, digunakan untuk pengukuran arus yang rendah atau untuk pengukuran yang membutuhkan ketelitian yang tinggi.

2. Tipe Batang (Bar Primary) : mampu menahan arus hubungan singkat yang cukup tinggi.

Berdasarkan Jumlah Rasio :

1. Rasio Tunggal : terdiri dari 1 kumparan primer dan 1 kumparan sekunder.

2. Rasio Ganda : kumparan primer trafo arus dibagi menjadi beberapa kelompok dan dihubungkan secara seri atau paralel.

Berdasarkan Jumlah Inti :

1. Inti Tunggal : digunakan untuk satu fungsi, apakah untuk pengukuran atau untuk proteksi saja.

2. Inti Ganda : digunakan untuk pengukuran dan proteksi sekaligus.

Berdasarkan Konstruksi Isolasi : 

1. Isolasi Epoxy-Resin : digunakan untuk tegangan hingga 110KV, mempunyai ketahanan terhadap hubungan singkat yang cukup tinggi.

2. Isolasi Minyak-Kertas : adalah trafo arus tegangan tinggi yang dipasang pada gardu induk (pemasangan luar).

3. Isolasi Coaxial : jenis trafo arus ini sering ditemui pada kabel, bushing trafo.



Profil Pemilik

SUMBER SINAR

RUDY BUNARDY BOEN
HP 0812 1005 641

PASAR KENARI LAMA LANTAI 1 AL 01 AKS 048 JAKARTA PUSAT
TELP : +62 21 390 9559
EMAIL : alat2listrik@gmail.com

 

PT. MENTARI SINAR LESTARI

RUDY BUNARDY BOEN
HP 0812 1005 641

PASAR KENARI LAMA LANTAI 1 AL 01 AKS 048 JAKARTA PUSAT
TELP : +62 21 390 9559
EMAIL : alat2listrik@gmail.com

Kategori
Total Pengunjung :
1.802.646